Lompat ke isi utama

Berita

Sebanyak 180 Peserta Lolos Seleksi Administrasi Panwascam Kota Surabaya

180 perserta lolos adm

Surabaya, Bawaslu Kota Surabaya – Minggu (12/05/2024) Bawaslu Kota Surabaya resmi umumkan hasil penelitian administrasi berkas calon anggota Pengawas Kecamatan untuk 22 Kecamatan di Kota Surabaya. Dari hasil penelitian berkas tersebut didapati sebanyak 180 Peserta lolos seleksi administrasi.

Pengumuman ini dikeluarkan berdasarkan Keputusan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum Nomor : 4224.1.1/HK.01.01/K1/04/2024 tentang pedoman Pelaksanaan Pembentukan Panwaslu Kecamatan untuk Pemilihan tahun 2024.

Nama-nama calon anggota pengawas kecamatan yang dinyatakan lolos seleksi administrasi dapat mengunduh informasi lengkapnya melalui tautan berikut ini : 

Link Pengumuman Lolos Administrasi Panwascam 2024 : https://bit.ly/4ak9tcF

Untuk calon anggota Panwascam 2024 yang dinyatakan lolos seleksi administrasi selanjutnya akan mengikuti tes tertulis pada hari Selasa, 14 Mei 2024 di lab komputer Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA) Kampus B Jl. Raya Jemursari No.57, Jemur Wonosari, Kec. Wonocolo, Surabaya.

Masyarakat diperkenankan memberikan tanggapan dan masukan terhadap calon Pengawas Kecamatan selama periode 12 – 17 Mei 2024 dengan ketentuan sebagai berikut :

  • ditujukan kepada Pokja pembentukan Panwascam 2024;

  • tanggapan masyarakat dikirimkan melalui email : rekrutmenpanwascam.sby@gmail.com

  • atau dikirimkan melalui Hotline Bawaslu Surabaya : 0821-3700-5535  

Lolos seleksi administrasi

Penulis dan Foto : Humas Bawaslu Kota Surabaya