Rapat Koordinasi Bulanan Bawaslu Kota Surabaya, Evaluasi Kinerja Sekretariat dan Matangkan Rencana Acara Penguatan Kelembagaan
|
Surabaya - Bawaslu Kota Surabaya menggelar rapat koordinasi bulanan pada Senin, 20 Oktober 2025 yang membahas berbagai agenda penting dalam rangka memperkuat kelembagaan dan meningkatkan kinerja pengawasan Pemilu di Kota Pahlawan. Rapat yang dihadiri seluruh jajaran anggota dan staf sekretariat ini menjadi momen strategis untuk melakukan evaluasi dan menyusun langkah-langkah ke depan.
Dalam rapat tersebut, Ketua Bawaslu Kota Surabaya, Novli Bernado Thyssen, menyampaikan bahwa evaluasi kinerja sekretariat berupa self-assessment akan dilakukan oleh masing-masing staf. “Kami menargetkan proses ini selesai hingga 31 Oktober 2025. Self-assessment ini penting untuk memastikan seluruh anggota mampu menjalankan tugasnya secara optimal dan berkontribusi dalam penguatan kerja Bawaslu,” ujarnya.
Selain itu, agenda unggulan Bawaslu Kota Surabaya seperti podcast dan diskusi hukum akan tetap dilanjutkan. Sosialisasi terhadap kegiatan tersebut juga akan dimaksimalkan agar mampu menjangkau lebih banyak masyarakat, termasuk mahasiswa magang dan organisasi yang pernah mengikuti berbagai acara Bawaslu Surabaya sebelumnya. “Kami ingin semua pihak memahami pentingnya peran Bawaslu serta aktif berpartisipasi dalam setiap kegiatan,” tambahnya.
Lebih jauh, acara penguatan kelembagaan yang direncanakan akan dilaksanakan pada hari Jumat, 24 Oktober 2025, juga menjadi fokus utama. Acara ini tidak hanya bersifat non-tahapan Pemilu, tetapi juga bertujuan untuk mempertegas posisi Bawaslu di mata publik dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga pengawas Pemilu. “Kami berharap seluruh panitia dapat memaksimalkan persiapan dan pelaksanaan acara ini agar berjalan lancar dan memberi dampak positif yang signifikan,” tegas Novli.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan citra dan peran Bawaslu Kota Surabaya sebagai lembaga pengawas yang profesional dan independen, serta memperkuat sinergi dengan berbagai elemen masyarakat demi menyukseskan seluruh tahapan Pemilu di masa mendatang.
Penulis : Debbie
Foto : Reffida