Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Surabaya Awasi Rekap Pleno DPSHP Tingkat Kecamatan Asemrowo Untuk Pemilihan Tahun 2024 di Kota Surabaya

#

Surabaya, Bawaslu Kota Surabaya - Dalam rangka menyukseskan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2024, Bawaslu Kota Surabaya bersama dengan Panwascam Asemrowo lakukan pengawasan rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) yang digelar oleh Panitia Pemungutan Kecamatan di Kantor Kecamatan Asemrowo pada Rabu, 11 September 2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolsek Asemrowo, Danramil, serta Stakeholder Tingkat kecamatan Asemrowo.

Dalam sambutanya, Ketua PPK Asemrowo Doni menyampaikan “Momentum Pleno pada malam hari ini sebagai tahapan penting yang perlu para hadirin sekalian cermati seksama agar supaya ketika nanti masih ada masyarakat yang belum tercantum dalam DPS bisa kemudian kita tindak lanjuti bersama” jelas Doni. 

Sementara itu,Ketua Panwascam Khalilurrahman turut menyampaikan tujuan dari pengawasan rekap tersebut. 

“Bahwa kehadiran kami Panwascam Asemrowo beserta PKD ingin memastikan proses tahapan DPSHP tidak ada warga yang tercecer dalam artian setiap warga secara khusus di Kecamatan Asemrowo mempunyai hak yang sama untuk memilih dan harapannya setiap elemen dan stakeholder yang ada di Kecamatan Asemrowo bisa berpangkutangan untuk memastikan bahwa setiap warga tidak kehilangan hak nya. Beserta itu kami juga menghimbau kepada PKD untuk mencermati jika nantinya masih ada hal-hal yang dirasa tidak sesuai dengan fakta dilapangan agar untuk bisa di respon dan di tindak lanjuti pada momentum kali ini.” ujarnya.

Rapat pleno terbuka ini digelar untuk mempersiapkan daftar pemilih yang lebih akurat dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta pemilihan  Walikota dan Wakil walikota surabaya pada tahun 2024. Dengan sinergi yang kuat antara PPK,Panwascam,TNI/polri, dan masyarakat, diharapkan Pemilukada 2024 di Surabaya diharapkan dapat berjalan lancar, aman, dan sukses.

Penulis : Humas Panwascam Asemrowo

Editor : Humas Bawaslu Kota Surabaya

Dokumentasi : Humas Panwascam Asemrowo