Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Surabaya Hadiri Rapat Evaluasi Pengawasan Penyusunan DPTB dan DPK Pemilu 2024 Periode Oktober s.d November 2023 dan Pemetaan TPS Rawan di Provinsi Jawa Timur

#

Banyuwangi. Bawaslu Kota Surabaya turut berpartisipasi dalam kegiatan Rapat Evaluasi Pengawasan Penyusunan DPTb Dan DPK Pemilu 2024 Periode Oktober s.d November 2023 dan Pemetaan TPS Rawan yang di inisiasi oleh Bawaslu Provinsi Jawa Timur bertempat di Hotel Aston Banyuwangi. Kegiatan juga dihadiri oleh Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Timur, Eka Rahmawati, Ketua Bawaslu Kabupaten Banyuwangi, Anggota Bawaslu Kabupaten Banyuwangi, Kabag Pengawasan Bawaslu Provinsi Jawa Timur, Sekretariat Bawaslu Provinsi Jawa Timur dan Staf Teknis Bawaslu Kabupaten/Kota se-Jawa Timur yakni 38 Penanggungjawab Timfas Mutarlih Kabupaten/Kota dan Staf Timfas Mutarlih Kabupaten/Kota se-Jawa Timur.

Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung selama 3 (tiga) hari, yakni Sabtu-Senin, 2-4 Desember 2023 dan dilaksanakan sebagai bentuk evaluasi, konsolidasi data terkait dengan hasil pengawasan DPTb dan upaya menyusun strategi pengawasan pada sub tahapan Pemilu Tahun 2024 sekaligus pemetaan TPS Rawan pada pelaksanaan Pemungutan Suara di Pemilu Tahun 2024.

Dalam sambutannya, Eka Rahmawati menyampaikan “Saat ini kita berada disituasi yang genting, banyak yang menuduh Bawaslu tidak professional dan tidak dapat dipercaya dan hal itu terjadi diseluruh Indonesia, saya berpesan apapun yang ditujukan kepada kita mari kita buktikan dengan kerja penuh profesionalisme dan dalam melaksankaan tugas harus dengan komunikasi yang baik dan soft, karena Jawa Timur ini merupakan battle ground Pemilu. Eka juga menekankan bahwa Bawaslu adalah lembaga yang tidak boleh di intervensi oleh lembaga apapun.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan pengawas Pemilu khususnya yang ada di wilayah Jawa Timur dapat membangun kesepahaman bersama terkait pecegahan dan potensi pelanggaran pada DPTb dan DPK Pemilu Tahun 2023, serta dapat meningkatkan kualitas pencegahan terkait sub tahapan pemilu tahun 2024.