Lompat ke isi utama

Berita

Apel Pencanangan HUT Bawaslu ke-16 di Kantor Bawaslu Kota Surabaya

#

Kepala Sekretariat (Arif Priyono) memimpin Apel Pencanangan HUT-16 Bawaslu di Kantor Bawaslu Kota Surabaya (Senin, 25 Maret 2024)

Surabaya. Jelang Peringatan HUT Bawaslu ke-16 Tahun, rangkaian kegiatan menuju puncak perayaan banyak digalangkan. Salah satu rangkaian kegiatan ini adalah pelaksanaan Apel pencanangan dimasing-masing kantor Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/Kota. Apel ini sekaligus wujud refleksi bagi para pegawai untuk meningkatkan kinerja pengawasan kedepannya.

Masih dalam momentum bulan syawal, Bawaslu Kota Surabaya dipimpin oleh Kepala Sekretariat Bawaslu Kota Surabaya laksanakan apel pencanangan HUT Bawaslu ke16 Tahun yang mengusung tema “16 Tahun Mengawasi”, Senin (25/3/2024) pagi. Arif Priyono, Kasek Bawaslu Kota Surabaya ditengah amanatnya menyampaikan “Harapan kami mewakili pimpinan, di usia ke 16 Tahun Bawaslu mengawasi dapat menjadikan refleksi bagi kita bersama untuk terus memberikan yang terbaik bagi lembaga, dan menjai tolak ukur kita untuk meningkatkan kinerja dalam pengawasan pilkada 2024 yang sudah didepan mata”, tuturnya.

Momen 16 Tahun Bawaslu mengawasi merupakan perjalanan panjang Bawaslu dalam mengawasi pelaksanaan pemilu maupun pilkada. Untuk menandai perjuangan Bawaslu dalam 16 Tahun  mengawasi, beberapa rangkaian kegiatan akan digelar, dan puncak perayaannya sendiri akan dilaksanakan di Kantor Bawaslu RI dengan berbagai kegiatan seperti halnya Car Free Day yang akan dimeriahkan oleh berbagai penampilan menarik serta pengundian doorprize.

Apel Pencanangan HUT Bawaslu ke 16

Penulis dan Editor : Bawaslu Kota Surabaya

Dokumentasi : Bawaslu Kota Surabaya